AINAYYA INARA: DOA KUNCI SEGALANYA!

On Sabtu, 16 Januari 2016 4 komentar




Depok, 2018-Ainayya Inara, gadis cantik ini berhasil menjadi lulusan terbaik Universitas Indonesia pada tahun ini. Bahkan, dia juga berhasil mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan studinya ke negeri Paman Sam. Namun, dibaik keberhasilan hebat ini, hal-hal sulit telah dilewatinya. Dia telah berjuang mati-matian demi masuk ke universitas nomor satu di Indonesia ini.

“Iya, aku tuh udah berusaha keras demi masuk sini. Aku pengen banget masuk ke Univ ini. Berbagai cara telh aku lakuin, tapi gagal terus. Aku sempet kayak nyerah gitu, tapi akhirnya aku nyoba UM dan alhadulillah masuk.”ujar Ai.

Dara berusia 20 tahun ini, sudah mendambakan sejak awal untuk duduk di jurusan Kedokteran UI. Buah kerja kerasnya selama ini, dari awal hingga akhir sungguh mengejutkan. Tak ada yang menduga kalau dia akan lulus Cum Laude tahun ini,  bahkan dirinya sendiri pun masih tak percaya.

“Pas test terakhir untuk masuk sini, aku udah pasrah sama hasilnya dan taunya lolos. Disitu aku merasa seneng banget, tapi juga ngerasa berat bebannya. Selama kuliah, aku kerahin semua kemampuanku karna ga mungkin sia-siain kesempatan dan ga nyangka bakal lulus Cum Laude.”ujarnya.

Saat ditemui di Universitas Indonesia, gadis belia ini sedikit bercerita tentang perjuangannya untuk masuk ke kampus tersebut. Dia mengatakan bahwa percuma usaha keras tanpa diiringi doa. Hal itu telah dibuktikan olehnya sendiri, karena sejak duduk di bangku SMA dia hanya fokus belajar tanpa disertai doa. Segala cara telah dicobanya agar berhasil, bahkan sampai rela merogoh kocek hingga puluhan juta untuk mengikuti les di mana saja. Sangat disayangkan usaha itu sia-sia karena dia lupa satu hal, yaitu doa. Dan suatu hari, disaat dirinya merasa sangat terpuruk barulah dia sadar dan mulai mengingat Tuhan. Dari situlah dia mulai berusaha dan berdoa hingga akhirnya diberi kesempatan untuk masuk ke Universitas ternama tersebut.

"Kejarlah impianmu kemanapum tapi jangan pernah lupa berdoa, jangan lupakan Tuhanmu. Tanpa-Nya usahamu sia-sia!"ujar dokter muda ini.
Read more ...»